Cara Membuat Sambal Pecel Lezat - Sambal adalah salah satu tambahan makanan yang wajib ada saat anda sedang makan besar atau makan kecil, bagi sebagaian pecinta sambal, tidak afdol kalau makan tanpa adanya sambal, dan dsini kami akan membagikan bagaimana resep cara membuat sambal pecel yang enak dan mantab, banyak sekali sambal pecel yang bisa dihidangkan dengan menu utama, contohnya sambal pecel ayam atau sambal pecel lele yang banyak kita jumpai di pinggir jalan ataupun di rumah makan, maka banyak sekali menu yang menyajikan makanan ini dengan aneka variasi ..
Dan untuk anda yang ingin mencoba membuat sendiri sambal pecel, anda sudah masuk di artikel yang tepat, karena disni kami akan memberikan semuanya untuk anda, resep cara membuat sambal pecel yang enak dan mantab
Resep Cara Membuat Sambal Pecel Lezat
Bahan:
- 250 gram kacang tanah, goreng, tumbuk halus.
Bumbu: - 6 buah cabai merah
- 6 buah cabai rawit merah
- 6 siung bawang putih
- 3 ruas jari kencur
- 3 irisan kulit jeruk purut
- Garam secukupnya
- 300 gram gula merah, disisir
- 4 buah asam jawa, rendam dalam 5 sdm air hangat
Cara Membuat:
- Goreng dulu Cabe Merah, Cabe Rawit dan Kencur Serta Irisan Kulit Jeruk Purut
- Langkah Selanjutnya Haluskan Bumbu yang tadi sudah digoreng dan campur garam, bikin selembut mungkin
- Tambahkan Gula Merah Dan Tumbuk sampai rata
- Masukan Kacang tanah yang sudah matang, tumbuk dan aduk dan tambahkan air asam jawa
- Aduk hingga adonan pekat dan tercampur sampai rata.
- Dan Taraa Sambal Pecel Anda bisa anda nikmati dengan Menu Utama Anda
Nah itu tadi tips singkat bagaimana caranya membuat sambal pecel yang enak dan lezat, anda juga bisa membaca artikel lainya yaitu Resep Bumbu Sate untuk anda yang tidak suka dengan yang pedas-pedas
0 komentar:
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.