Resep Cara Membuat Es Krim Enak Dan Nikmat

Resep Cara Membuat Ice Krim Enak Dan Nikmat - Es Krim adalah salah satu makanan yang banyak disukai oleh anak kecil, bukan hanya anak kecil saja, kebanyakan semua orang suka dengan minuman yang segar dan lembut ini, ice cream sendiri adalah sebuah es yang memiliki bentuk dan tekstur yang lembut dan memiliki banyak berbagai rasa pilihan yang sesuai selera anda, rasa dari ice cream ini ada berbagai macam-macam, diantaranya rasa coklat, vanilla bahkan ada rasa buah khas yang disesuaikan dengan selera anda.




Nah bagi anda bunda yang ingin belajar cara membuat es krim enak dan nikmat untuk keluarga tercinta anda, maka kali ini resep-saya akan memberikan infonya untuk anda


Bahan Dan Cara Membuat Es Krim Lembut dan Nikmat :

Bahan Membuat Es Krim


  •  250 ml Susu Cair Full Cream ( Sesuaikan Selera anda )
  •  500 ml Cream Kental
  • 25 Gram Bubuk Coklat
  •  1/4 Sdt esens vanili
  •  250 Gram dark cooking chocolate, yang sudah dipotong2 
  • 5 kuning Telur
  •  200 Gr Gula Pasir 


Cara Membuat Es Krim Lembut Dan Nikmat



  • Masak Susu Cair Beserta esens vanili didalam panci dengan api yang kecil, kemudian ambil 50 ml susu yang akan dicampurkan dengan bubuk coklat, kemudian silahkan anda aduk hingga bubuk coklat tadi menjadi larut, tuangkan kedalam panci yang sudah berisi susu, lalu silahkan anda masak hingga mendidih sambil and aaduk, setelah mendidih kemudian anda angkat secara perlahan

  • Kocok Kuning Telur Bersamaan dengan gula pasir menggunakan mikser dengan kecepatan sedang selama 3 menit hingga tampak mengental dan berwarna pucat
  • Tuang Larutan Susu Coklat tadi ke dalam kocokan kuning telur yang sudah mengental tadi, lalu silahkan aduk kembali hingga merata, Masukan kembali campuran ini kedalam panci lalu masaklah dengan api yang kecil selama 3-5 menit sampai adonan mengental ( Jangan sampai mendidih )
  • Masak Cream Kental tadi didalam panci dengan api yang kecil, setelah gelembung kecil terlihat dan mulai muncul, masukan segera dark cooking coklat, angkat pancinya dan aduklah sampai semua coklat meleleh serta adonanan menjadi tampak seperti licin
  • Masukan adonan susu telur kedalam adonan krim coklat, aduk hingga rata dan diamkan hingga menjadi dingin
  • Setelah selesai, segera masukan adonan tadi ke ice krim maker yang diaduk aduk hingga kurang lebih 30 menit sebelum adonan tadi menjadi es krim


Untuk anda yang tidak mempunyai ice cream maker, anda bisa masukan adonan tadi kedalam mesin pendingin atau freezer kurang lebih selama 4 jam, setelah itu kocok dengan mixer hingga menjadi lembut, ulangi langkah seperti ini hingga adonan menjadi lembut

Nah mungkin tips dan info tentang Resep Cara Membuat Es Krim Enak Dan Nikmat ini bisa membantu anda, kami harap anda berhasil dan memberikan es krim spesial bikinan anda ini, untuk keluarga tercinta, anda juga bisa mencoba untuk membuat aneka Es krim, contohnya Cara Membuat ice cream oreo enak dan nikmat




Resep Cara Membuat Es Krim Enak Dan Nikmat Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown

0 komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.