Resep Cara Membuat Fuyunghai

Resep Cara Membuat Fuyunghai - Fuyunghai merupakan makanan yang berasal dari Tionghoa yang terbuat dari bahan telur yang di masak dadar dengan berbagai macam campuran yang terdiri dari sayuran, daging dan bermacam jenis ikan atau seafood. Di dalam bahan campurannya yaang terdapat di Fuyunghai dapat berupa daging sapi, daging ayam, dan daging kepiting.

Fuyunghai
Fuyunghai


Di dalam Fuyunghai umumnya terdapat daging yang telah di cincang- cincang halus. Fuyunghai biasanya disajikan dengan saus asam manis yang terbuat dari bahan tomat, kacang polong yang di sertai beberapa potongan- potongan nanas didalamnya. Silahkan simak berikut ini adalah langkah- langkah dalam pembuatan Fuyunghai.

Bahan yang harus ada :
- 4 butir telur ayam
- 1/2 sdt garam
- 1/2 sdt merica bubuk
- 2 siung bawang putih, cincang halus
- 25 g bawang Bombay, cincang halus
- 40 g udang kupas, cincang kasar
- 75 g daging rajungan kalengan

Bahan saus Fuyunghai :

- 1/2 sdm margarin
- 15 g bawang Bombay, cincang
- 1 siung bawang putih, cincang
- 1 buah cabai merah besar, iris tipis memanjang
- 25 g wortel, potong korek api
- 1 batang daun bawang, potong sesuai selera
- 100 ml air
- 3 sdm saus tomat
- 1/2 sdt gula pasir
- 1/2 sdt cuka masak
- 1/2 sdt garam
- 12 sdt tepung kanji, larutkan dengan sedikit air
- 25 g kacang polong beku

Cara pembuatan Fuyunghai:
  1. Pertama kocoklah telur, garam dan merica hingga berbuih. Panaskan 1 sdm minyak, tumis bawang putih dan bawang bombay hingga layu. Lalu memasukkan udang, aduk hingga berubah warna. Tiriskan dan dinginkan . Masukkan ke dalam telur kocok bersama daging kepiting, aduk rata.
  2. Kedua panaskan wajan dadar, beri sedikit minyak. Lalu tuangkan adonan telur, masak hingga matang kedua sisinya. Tiriskan dan sisihkan.
  3. Untuk Saus : Panaskan margarin hingga leleh. Tumis bawang putih dan bawang Bombay hingga layu. Masukkan sayuran yang lain, aduk hingga layu. Tambahkan bumbu dan air. lalu dinginkan dan tuangi larutan kanji, aduk hingga kental.Kemudian tiriskan.
  4. Terakhir taruhlah dadar di piring saji. Dan tuanglah sausnya dan makanan siap disajikan

Demikianlah pembahasan tentang Resep Cara Membuat Fuyunghai khas Resep-Saya. Silahkan mencoba mempraktekannya dirumah. Jangan lewatkan pembahasan kami lainya tentang Resep Cara Membuat Zuppa Soup Smoke Beef

Resep Cara Membuat Fuyunghai Rating: 4.5 Diposkan Oleh: snapSPORT

0 komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.