Resep Kentang Goreng KFC Spesial renyah dan gurih. Agar menjadi renyah, kering dan sehat tenyata cara membuat makanan ini ada rahasianya. kesempatan kali ini kami akan memberikan tips membuat kentang goreng seperti itu sehingga akan lebih enak dan garing dan juga sehat. ini diaresep dari KFC yang bisa anda lakukan dirumah.
Kentang Goreng termasuk kedalam kategori camilan untuk bangsa indonesia, tapi diluar sana banyak yang menjadikan makanan ini sebagai menu utama ditambah sosis atau daging bakar, karena makanan utama mereka adalahkentang.Sehingga tidak heran jika mereka menemukan cara terbaik untuk mengolah kentang menjadi enak, renyah,crispy dan kering. tentunya keuntungan buat kita tak perlu lagi bereksperimen tinggal catut saja resep dan juga cara membuat Kentang goreng KFCyang renyah yahud itu.Persiapan | Memasak | Kalori | Hidangan | Nilai Rating |
---|---|---|---|---|
1 jam 15 menit | 15 menit | 120 Kalori | untuk 4 orang | 88 Pembaca Bintang oleh |
Bahan dan Bumbu :
- 1/2 kg Kentang, kupas, bersihkan, potong memanjang ala KFC
- 3 Siung Bawang putih, digeprek lalu cincang
- 2 sendok teh garam
- Secukupnya tepung maizena merk apa saja
- Secukupnya air bersih untuk merebus
- Secukupnya air dingin es
Cara membuat Kentang GOreng KFC
- * Langkah awal; didihkanlah air yang cukup untuk merendam kentang, masukan bawang putih, masukkan garam, masukkan kentang
- * Kemudian Rebus kentang sebentar (selama 5 menit)
- * Lalu Angkat tiriskan, langsung masukkan ke air es, biarkan 5 menit, tiriskan lagi.
- * Selanjutnya Gulirkan kentang diatas tepung maizena dan diamkan (tepung maizena akan menyerap kandungan air didalam kentang)
- * Kemudian goreng kentang setengah matang saja dulu. Angkat dan tiriskan lalu biarkan selama 1 jam.
- * Langkah akhir Goreng lagi sampai kecoklatan dan juga kriuk-kriuk ala KFC.
Nah Pembaca begitulah rahasia kentang renyah dan juga gurih ada rasanya,enak banget bukan?, pemakaian tepung maizena dapat ditinggalkan, coba-coba saja oleh anda antara menggunakan dan tidak, mana yang lebih enak dan juga lebih kering, yang pasti barang tentu sehat dan spesial.baca juga opor ayam enak banget.
0 komentar:
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.