Resep Cara Membuat Jus Wortel Susu

Resep Cara Membuat Jus Wortel Susu - Carrrot atau wortel umumnya digunakan sebagai bahan dasar sebuah masakan seperti sup ataupun cap cay.  Tapi, kini ada variasi jus yang begitu segar dengan bahan dasar carrot atau wortel yaitu jus carrot susu.  Variasi jus carrot susu ini sangat nikmat bila dikonsumsi saat cuaca panas.  Apalagi, ada berbagai manfaat yang bisa anda dapat dengan mengkonsumsi jus yang satu ini.  Seperti telah banyak diketahui, wortel atau carrot adalah sayuran yang memiliki berbagai vitamin yang baik bagi tubuh, terutama kandungan vitamin A yang sangat baik untuk menjaga kesehatan mata.  Tapi, tidak hanya itu, wotel juga diyakini memiliki kandungan antioksidan dan berbagai senyawa aktif lain yang sangat dibutuhkan oleh tubuh.
Resep Cara Membuat Jus Wortel Susu
Resep Cara Membuat Jus Wortel Susu

Selain menjadi minuman yang menyegarkan, jus carrot susu juga mampu mengatasi berbagai masalah kesehatan seperti menurunkan tekanan darah tinggi (hipertensi), menurunkan demam pada anak, meredakan batuk, mengurangi nyeri saat haid, mengatasi sembelit, mencegah kanker, menurunkan kadar kolesterol dalam darah, serta mampu menjaga kesehatan dan elastisitas kulit.  Begitu banyak manfaat yang bisa kita dapatkan dari jus wortel susu ini.  Jadi, jangan ragu lagi untuk mengkonsumsinya.

Artikel Lainnya : Resep Cara Membuat Beef Teriyaki

Membuat jus carrot susu cukup mudah dan dapat anda praktekkan sendiri di rumah.  Caranya, siapkan 1 buah wortel segar yang sudah dipotong dadu, 1 sachet susu kental manis, air matang secukupnya, es batu bila suka. Blender wortel bersama air, dan susu.  Sajikan jus carrot susu bersama es batu bila suka.  Mudah bukan?  Sebaiknya, dalam mengkonsumsi jus wortel jangan pisahkan sari dan ampasnya.  Karena, ampas wortel memiliki kandungan serat yang tinggi yang dapat menjaga saluran pencernaan serta metabolisme dalam tubuh.

Mari kita perbanyak konsumsi buah dan sayur dalam berbagai olahan nikmat yang dapat anda buat sendiri, salah satunya adalah jus carrot susu.  Dengan mengkonsumsi jus kaya nutrisis ini secara rutin, anda akan merasakan berbagai manfaat untuk menjaga kesehatan serta daya tahan tubuh.  Inilah cara yang mudah, murah dan praktis untuk melindungi diri anda dan kelurga dari berbagai ancaman radikal bebas maupun berbagai penyakit yang bersumber dari pola hidup tidak sehat.  Selamat mencoba.


Description:  Jus carrot susu adalah sajian jus yang nikmat dan kaya akan manfaat untuk menjaga daya tahan tubuh dan menangkal berbagai penyakit.

Resep Cara Membuat Jus Wortel Susu Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown

0 komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.